POPULASI DAN SAMPEL PENELITIAN KUALITATIF

Populasi dalam penelitian kuantitatif adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek/subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan. Sedangkan sampel adalah sebagian dari populasi.

Dalam penelitian kualitatif tidak menggunakan istilah populasi, tetapi oleh Spreadly dinamakan situasi sosial (social situation) yang terdiri dari tiga elemen yaitu tempat (place), pelaku (actor), dan aktivitas (activity) yang berinteraksi secara sinergis. Situasi sosial dapat dinyatakan sebagai objek penelitian yang ingin dipahami secara mendalam “apa yang terjadi” didalamnya. Selain tiga elemen diatas, situasi sosial dapat berupa peristiwa alam, tumbuh-tumbuhan tertentu, kinerja mesin, rusaknya alam dan situasi sosial lainnya.

Sampel dalam penelitian kualitatif bukan dinamakan dengan responden, tetapi narasumber, partisipan, informan, teman dan guru dalam penelitian. Sampel penelitian kualitatif tidak disebut sampel statistik, tetapi sampel teoritis, karena tujuan penelitian kualitatif adlah untuk menghasilkan teori. Sampel penelitian kualitatif juga disebut dengan sampel kontruktif karena dengan adanya sumber data dari sampel itu dapat dikontruksikan fenomena yang semula masih belum jelas. Penentuan sumber data pada orang yang di wawancarai dilakukan secara purposive, yaitu dipilih berdasarkan pertimbangan dan tujuan tertentu. Hasil penelitian tidak akan digeneralisasikan ke populasi karena pengambilan sampel tidak diambil secara random. hasil penelitian kualitatif hanya berlaku untuk kasus yang yang situasi sosial tersebut. Hasil penelitian dapat ditransferkan atau diterapkan ke situasi sosial lain, apabila situasi sosial lain memiliki kemiripan dengan situasi sosial yang diteliti.

Teknik pengambilan sampel dalam penelitian kualitatif yang sering digunakan adalah purposive sampling dan snowball sampling. Purposive sampling adalah teknik pengambilan sampel sumber data dengan pertimbangan tertentu misalnya orang yang dianggap paling paham/penguasa sehingga dapat memudahkan peneliti dalam menjelajahi objek/situasi sosial yang diteliti. Snowball sampling adalah teknik pengambilan sampel sumber data, yang awalnya jumlahnya sedikit, lama-lama menjadi besar.

Daftar Pustaka

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Bisnis : Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, Kombinasi dan R & D. Bandung: Alfabeta

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*