Faktor Penggerak Kegiatan Ekonomi

=>klik  Pengantar Ekonomi Mikro Lengkap

Faktor penggerak kegiatan ekonomi dapat dibagi menjadi tiga yaitu:
1.  Kelangkaan, keterbatasan menyebabkan banyak hal terasa langka (scare). Kelangkaan mencakup kuantitas, kualitas, tempat dan waktu. Beberapa penyebab kelangkaan dalam kegiatan ekonomi, antara lain: 
  • Keterbasan sumber daya alam, sumber daya alam terbagai atas dua macam, yaitu sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan sumber daya alam tidak dapat diperbaharui. Contoh tanah, barang tambang, hasil hutan dsb. Sumber daya alam harus dikelola dengan baik agar tidak abis. Sumber daya alam di suatu wilayah juga berbeda-beda antara wilayah satu dengan wilayah lainnya, sehingga dapat memberikan kesempatan untuk memanfaatkannya dengan baik agar dapat berguna untuk masyarakat sekitar atau masyarakat di luar wilayahnya.
  • Bencana alam, sebagian besar dari ulah manusia seperti kebakaran hutan, banjir, erosi.
  • Pertumbuhan penduduk, pertumbuhan penduduk yang meningkat menyebabkan semakin tingginya tingkat kebutuhan manusia.
  • Keterbatasan kemampun produksi, mencakup keterbatasan pengetahuan manusia  dalam mengelola faktor-faktor produksi. Faktor-faktor produksi adalah benda yang disediakan oleh alam atau diciptakan manusia untuk memproduksi barang dan jasa. Faktor-faktor produksi mencakup sumber daya alam (misalnya tanah), tenaga kerja, modal dan keahlian.
  • Keterlambatan penerimaan technology, akan menyebabkan keterlambatan dalam upaya pemenuhan dan peningkatan kebutuhan.
  • Ketidaksabaran manusia, disebabkan karena sifat manusia yang merasa cepat bosan, lelah atau mudah putus asa.
2.   Kebutuhan Manusia
Kebutuhan manusia mencakup kebutuhan barang dan jasa. Jumlah kebutuhan ini tidak terbatas, sebab manusia tidak pernah merasa puas. Kebutuhan untuk memperoleh barang dan jasa dibagi menjadi dua, yaitu kebutuhan yang disertai kemampuan membeli dan kebutuhan yang tidak disertai kemampuan membeli.

3.   Pilihan-pilihan
Pilihan diperlukan karena tidak semua kebutuhan manusia dapat dipenuhi seluruhnya. Pilihan ini mencakup:
  • Pilihan mengkonsumsi barang, misalnya jenis dan jumlah yang akan dibeli akan memberikan tingkat kepuasan yang diinginkan. Pilihan ini tergantung pada pendapatan.
  • Pilihan memproduksi barang, terutama bagi perusahaan, untuk memperoleh hasil yang menguntungkan, tingkat biaya yang dikeluarkan harus sesuai dengan kemampuan perusahaan.
  • Pilihan dalam kegiatan pemerintah. Pilihan ini bergantung pada tujuan pemerintah dalam menjalankan kegiatan ekonomi, misalnya meningkatkan pertumbuhan ekonomi, menaikkan taraf hidup penduduk dsb.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*